Jumat, 22 Maret 2013

Di Bulan 3, Pukul 03.43 Wib


Tanggal 24 di bulan TIGA, tahun2012. Tengah malam itu istriku sibuk wira-wiri ke kamar kecil. Seperti biasanya, aku sudah tidur malam itu, tapi sempat samar-samar melihat istriku yang tengah sibuk mondar-mandir ke lantai bawah.

Mungkin cukup melelahkan bagi istriku yang sedang hamil tua kala itu, naik turun tangga dari lantai 1 ke lantai 2,dan sebaliknya. Aku bereaksi biasa saja, dan meneruskan tidurku. Karena malam-malam sebelumnya kebiasaan istriku mondar-mandir ke kamar kecil bagiku sudah menjadi hal biasa. Makin tua usia kandungan maka akan sering buang air kecil.       

Di tengah malam itu, sebenarnya aku sedikit heran, intensitas ke kamar kecilnya malam itu sering sekali. Tapi karena istriku tidak membangunkanku, aku anggap baik-baik saja dan  tidurku lanjut terus. Hingga pada sekitar pukul 02.20 dini hari istriku membangunkanku untuk minta dibantu ke lantai bawah, "pa, aku dari tadi pipis terus, dan rasanya seperti mau pup tapi kok gak bisa di pup-kan ya pa?".

Mungkin istriku cukup lelah jalan sendiri ke lantai bawah, lalu kupapah dia menuju lantai bawah. Sesampai di lantai bawah sebelum masuk kamar kecil, istriku menuju dapur dulu untuk minum air putih (dapur ke kamar kecil jaraknya hanya 6 langkah).

Belum sempat menuangkan air di botol ke gelas, tiba-tiba dari (maaf) selangkangan istriku keluar cairan cukup banyak, putih agak kental bercampur warna merah.

Istriku panik, aku lebih panik tapi didepan istriku aku kuat-kuatkan untuk tidak menampakan kepanikan-ku (asline ndredeg). Saat itu juga, kupapah istriku ke ruang depan, aku ambil kendaraan, kupapah istriku ke dalam kendaraan, dan dengan sedikit "mencuri jalan" atau melawan arus, kutancap gas menuju rumah sakit PTPN Kaliwates yang jaraknya sekitar 5km dari rumahku.

Sesampai di rumah sakit, istriku langsung ditangani dengan cekatan oleh 2 bidan yang sedang piket, dan Alhamdulillah salah satu bidan piket itu adalah bidan andalan kami, bidan Uswatun.

Saat istriku dibawah masuk ke ruang pemeriksaan, sebelum aku mengurus adminsitrasi, aku pastikan keadaan istriku dulu. "pak, istri sampean sudah bukaan 4 ternyata, sepertinya prosesnya akan cepat, ya moga-moga saja lancar ya pak".

Setelah aku urus adminstrasi, aku bergegas menemani istriku di dalam ruang pemeriksaan. Melihat kondisi sepertinya normal-normal saja, lalu aku memberi kabar pada orang tua dan mertua.

Pukul 02.55 Wib bukaan 8, pukul TIGA lewat 43 menit, tanggal 25 bulan TIGA Alhamdulilah anak-ku lahir, Alhamdulillah sehat tidak kurang suatu apapun, Alhamdulillah diberi banyak kemudahan dan kelancaran.

Setelah kupastikan keadaan bayi dan ibunya baik-baik saja, aku keluar ruangan dan sujud syukur, lalu... menangis sejadi-jadinya dipelukan ibuku, menangis lantaran bahagia dan tidak tega mengingat istriku yang kesakitan luar biasa.

Dan kuberi nama anak lelaki-ku yang lahir di bulan TIGA itu, Al Ghofar Wirabumi.

POSTINGAN PENUH RASA SYUKUR INI UNTUK MEMERIAHKAN SYUKURAN RAME-RAME MAMA CALVIN,LITTLE DIJA,DAN ACACICU

6 komentar:

  1. Nama yang bagus semoga menjadi anak yang sholeh ya. Terima kasih atas partisipanya di Syukuran rame-rame

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terima kasih kembali Mama Cal-Vin, Amin..amin. Maap baru bales, baru tau kalo ada komen hihihi #mohon maklum masih pemula

      Hapus
  2. berarti sebentar lagi Al Ghofar Wirabumi berulang tahun yang pertama yaa...
    pasti lagi lucu lucunya ....

    Terima kasih postingannya, sudah ikut meramaikan syukuran rame rame

    BalasHapus
    Balasan
    1. maaf baru balas mbak, hehehe..Terima kasih mbak Elsa

      Hapus
  3. Mas Donny, terima kasih atas partisipasinya di acara sederhana bertajuk SYUKURAN RAME-RAME.

    Penjuriannya sederhana saja, terdiri atas tiga tahap:

    1. Kesesuaian dengan tema (dan memenuhi persyaratan GA)
    2. Diksi dan penulisan
    3. Imajinasi (sudut pandang, dll)

    Pengumuman pemenang akan dilaksanakan pada 1 April 2013


    Doakan semoga saya juga bisa merasakan pengalaman serupa, Amin YRA.

    BalasHapus